Gencar, Memperkenalkan Kembali Musik Keroncong

Musik keroncong kini mulai diterima dan diminati oleh kawula muda. Itu karena gencarnya memperkenalkan kembali akan musik warisan budaya Indonesia tersebut.

“Dalam memperkenalkan dan memberitahu generasi muda akan musik keroncong bukan hanya musik Jawa, tetapi juga warisan budaya Indonesia,” tegas Asisten Kesra Pemprov Sumsel Ahmad Najib di Palembang, Jumat (08/01/2015).

Menurut dia, sejumlah seniman Palembang sekarang gencar memperkenalkan kembali jenis musik keroncong. Ia mengakui perjuangan seniman musik keroncong itu dilakukan di tengah jenis musik yang sedang digandrungi anak muda sekarang ini.

“Upaya seperti ini menjadi cara yang paling dekat untuk mengenalkan dan memberitahu anak muda mengenai musik keroncong melalui permainan gitar, uku lele serta nuansa iringan musik pop menjadi suatu perpaduan harmoni mampu menyihir anak muda tertarik mengenal warisan budaya asli Indonesia itu. Fleksibilitas keroncong terhadap musik terkini dilakukan tanpa melanggar Pakam yang ada, cengkok, luk dan embat menambah khasanah keroncong sendiri lepas dari persepsi musik Jawa, melainkan musik asli budaya Indonesia,” jelas dia. [tar]

Sumber: http://hiburan.inilah.com/read/detail/2265580/gencar-memperkenalkan-kembali-musik-keroncong

Please follow and like us:

tjroeng

Tjroeng Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial